Situs ini menyajikan informasi lowongan kerja wilayah Jawa Timur & sekitarnya dari berbagai sumber dan perusahaan yang mengontak kami langsung. Seluruh isi/materi lowongan kerja maupun iklan bukan tanggungjawab kami. Untuk itu hati-hatilah terhadap iklan yang menyesatkan dan menjerumuskan.
Kami menerima pemasangan lowongan kerja gratis dari berbagai perusahaan dan pemasangan iklan gratis. Untik pemasangan lowongan kerja dan pemasangan iklan, silakan kirim email pada kami di: admin.jatimjob@gmail.com. Terima kasih

Senin, 24 Agustus 2009

Tujuh indikasi anda bakal diterima kerja

Proses nunggu setelah wawancara bikin kita bingung, ada apa sebenarnya. Nah, klo jeli, pasti keliatan deh tanda-tanda wawancara itu berlangsung sukses atau malah gagal. Simak yang satu ini :


1. Berlangsung Lama

Klo wawancara berlangsung lebih dari 30 menit, mungkin malah 1 jam, berarti anda sangat dipertimbangkan untuk mengisi posisi itu.


2. Banyak Bertanya

Si pewawancara aktif memberikan pertanyaan seputar anda dan riwayat pekerjaan anda. Ini salah satu sinyal bagus, karena banyak bertanya mengindikasikan banyaknya info yang mereka ingin gali dari anda.

3. Suasana Nyaman

Anda tidak berada dalam suasana yang kaku, malah terlihat lebih rileks. Ini juga sinyal positif jika si pewawancara merasa nyaman dan cocok, sehingga anda dianggap bisa bekerja sama.


4. Umpan Balik

Secara verbal, si pewawancara memberikan umpan balik, dan juga umpan balik fisik dengan kontak mata, tersenyum memberikan dorongan, mengangguk, dan ekspresi wajah yang memperlihatkan persetujuan dan pemahaman.

5. Nego Gaji

Saat wawancara pertama, sudah aa negosiasi gaji. Padahal biasanya, negosiasi gaji terjadi pada saat wawancara berikutnya, setelah wawancara pertama lolos.

6. Kepastian Waktu

Biasanya, jika mereka tertarik pada anda, di akhir wawancara mereka akan memberikan kepastian waktu untuk menghubungi anda kembali.

7. Menanyakan Kesiapan

Pewawancara tidak menyuruh anda menunggu, malah menanyakan kepastian anda untuk bergabung bersama mereka. Jika statement ini keluar, maka 95% keberhasilan di tangan anda.

Sumber: www.untukku.com












0 komentar:

Posting Komentar

 
Jatim Jobs - Lowongan Kerja Jawa Timur. Design by Wpthemedesigner. Converted To Blogger Template By Anshul Tested by Blogger Templates.